Pada awal pandemi covid-19 hingga saat ini merawat tanaman hias masih menjadi tren di kalangan masyarakat Indonesia. Walaupun dilahan sempit sekalipun Anda masih bisa menjadikan tanaman hias sebagai hobi ataupun bisnis. Banyak inovasi-inovasi media tanam yang hadir untuk mewarnai keberagaman tanaman hias. Keunikan pada media tanam menarik perhatian bagi para penggemar tanaman hias. Nah, pada kesempatan kali ini saya akan membahas mengenai 5 jenis media tanam yang saat ini lagi ngetren karena keunikannya, apa saja? yuk simak artikel dibawah.
Baca Juga :
- 7 Jenis Alocasia yang Siap Bersaing Keindahannya dengan Tanaman Hias Lain
- Bukan Kantong Semar Saja! Inilah 5 Tumbuhan Unik yang Doyan Makan Serangga
- Si Kenyal yang Bisa Dijadikan Minuman, Inilah Beberapa Fakta Unik Cincau!
Expanded Clay
Media tanam expanded clay merupakan media tanam hidroponik agregat ringan yang terbuat dari tanah liat yang sudah dipanaskan pada suhu 1.200 Celcius dalam rotary kiln. Media tanam ini sangat unik dan mudah digunakan. Expanded clay Berbentuk seperti bulatan-bulatan lempung berukuran kecil layaknya kelerang. Bentuknya yang unik membuat tanaman yang menggunakan media tanam expanded clay terlihat lebih cantik saat diletakkan di dalam pot bening.
Tak hanya unik dan bisa percantik tanaman, expanded clay juga mempunyai keunggulan lain seperti bisa menyimpan air bersih yang cukup, pH netral, dan stabil.
Hidrogel
Hidrogel merupakan media tanam berbentuk bulatan-bulatan berwarna, dan tampak berair. Hidrogel berasal dari kristal polimer yang menampung air dan nutrisi dalam jumlah besar, bahkan dalam waktu yang lama sekalipun. Sehingga Anda tak perlu repot-repot menyiram tanaman dengan air secara berkala, sebab hidrogel sendiri mampu menyerap air dan nutrisi sekaligus melepaskannya sesuai dengan kebutuhan tanaman.
Selain itu, media tanam hidrogel sangat cocok digunakan untuk mempercantik tanaman hias karena warna-warninya yang menarik perhatian bagi siapa saja yang melihatnya.
Perlit
Media tanam perlit adalah mineral dengn bobot ringan yang berasal dari batu silika yang telah dileburkan pada suhu yang sangat tinggi, lalu diubah menjadi ukuran kecil. Media tanam ini mempunyai kelebihan dibandingkan dengan media tanam lain salah satunya bisa memberikan unsur hara yang dibutuhkan oleh tanaman dalam jumlah tinggi.
Untuk hasil yang maksimal gunakan bahan tanam organik sebagai kombinasi supaya tanaman bisa menyerap unsur-unsur hara dengan baik.
Cocopeat
Serbuk sabut kelapa atau cocopeat adalah salah satu media tanam yang cukup populer di Indonesia. Penggunaan cocopeat sebagai media tanam diklaim bisa menampung air yang lebih banyak, bahkan bisa menyimpang hingga 9 kali lipat volumenya. Dengan begitu, Anda akan lebih hemat air karena tak perlu sering-sering menyiram tanaman.
Spons
Bagi Anda yang ingin memulai bisnis tanaman hias secara hidroponik, menggunakan spons bisa Anda jadikan sebagai salah satu referensi yang tepat untuk media tanaman hias Anda. Selain mudah unik dan mudah didapat, spons juga bisa menyimpan kandungan air hingga 2 minggu serta kebal terhadap serangan jamur. Sehingga tanaman bisa tumbuh subur tanpa perlu proses adaptasi.
Nah, itu dia beberapa macam media tanam yang lagi ngetren karena keunikannya. Sekedar tambahan, bagi Anda yang ingin menggunakan beberapa media tanam tersebut, pastikan perhatikan jenis tanaman yang akan Anda tanam dalam media tanam tersebut.
Posting Komentar