Karet merah mempunyai nama ilmiah Ficus elastica yang artinya spesies tumbuhan dari genus ficus.
Salah satu tanaman penyegar udara tersebut aslinya dari timur laut.
Yakni dari negara India, Nepal, Bhutan, Myanmar, China (Yunnan), Malaysia, serta Indonesia.
Lalu dibawa ke Sri Lanka, Hindia Barat, dan juga negara bagian Florida.
Baca Juga:
- 8 Tanaman Hias Berdaun Putih Tercantik yang Paling Populer
- Inilah Keuntungan Jika Budidaya Lidah Buaya yang Belum Anda Ketahui!
- 7 Jenis Tanaman Bunga Gantung Tahan Panas Paling Cantik dan Unik, Anti layu!
Cara Menanam Karet Kebo di Rumah
1. Persiapkan Bibit yang Bagus
Bibit karet kebo bisa anda dapatkan dari stek batang.
Caranya, pilih indukan tanaman karet merah yang memiliki kualitas baik serta bebas dari hama.
Cirinya adalah daunnya terlihat sehat.
Lalu bersihkan lapisan tanah pada bagian atas dasar, belakang, dan sampingnya.
Pilih tunas yang mempunyai jumlah daun 2-3 lembar.
Harus dipastikan jika bakal stek yang dipilih panjangnya minimal 10 hingga 15 cm.
Ketika memilih lebih baik dilakukan ketika pagi hari agar batang terjaga kesegarannya saat melakukan stek.
2. Potong Bakal Stek
Setelah dibersihkan, potonglah bakal stek menggunakan gunting atau pisau tajam supaya simetris.
Potong sekitar 5 cm di bawah nodus dedaunan yang tampak membengkok.
Buang kelebihan daun dengan memotongnya sampai menyisakan bagian atas saja.
Hal tersebut bertujuan untuk memicu tanaman menghasilkan lebih banyak akar.
3. Celupkan ke Cairan Hormon Pengakaran
Berikutnya cara menanam karet merah yakni mencelupkan bagian bawah potongan batang pada hormon pengakaran.
Hormonnya dapat berjenis cairan maupun bubuk agar pertumbuhannya cepat.
4. Siapkan Media Tanam
Siapkan beberapa polybag dengan ukuran sedang.
Kemudian masukkan tanah campuran yang terdiri atas gambut dan pasir dengan perbandingan 1:1 sekitar setengah polybag.
Kemudian tambahkan tanah ke dalam sampai penuh lalu siram menggunakan metode spray.
5. Jangan Siram Hingga Basah
Usahakan untuk menyiram tanaman karet jangan sampai terlalu basah supaya tanahnya tetap lembap.
Jangan sampai terdapat bagian tanah yang masih kering.
6. Mulai Tancapkan Stek Karet Kebo
Langkah berikutnya tancapkan stek pada polybag dengan perlahan sampai kedalaman 5-8 cm.
Biarkan selama 2-3 minggu pada polybag sampai proses perakaran terlihat.
Letakkan pot berisi stek karet kebo di luar rumah yang masih terlindungi dari angin dan hujan.
Apabila bibit pot stek karet merah telah sesuai dengan ukuran yang diinginkan anda dapat menanamnya di lahan terbuka dengan langsung.
Namun, jangan lupa untuk melakukan proses penggemburan tanah dan pemupukan terlebih dahulu sebelum memindahkannya.
Jangan lupa untuk melakukan pengukiran pH tanah, pH yang baik dalam menanam karet merah antara 5-8.
Jika pH tanah terlalu asam, maka dapat diberi kapur dolomit terlebih dahulu di permukaan tanah.
Cara Merawat Tanaman Karet Merah
- Jangan berlebihan menyiram tanaman karet tersebut, siram kembali apabila tanah mulai kering.
- Lakukan pemupukan lanjutan serta penyiangan setiap 2 minggu sekali.
- Lakukan pemangkasan guna merapikan daun karet kebo yang bertujuan meregenerasi.
Posting Komentar