Bunga anggrek terdiri dari beragam warna dan bentuk. Anggrek merupakan jenis tanaman hias yang terkenal dengan keindahan warna dan bentuknya. Anggrek sering dipergunakan sebagai simbol rasa cinta, kemewahan, dan keindahan. Bunga anggrek memiliki ciri khusus yang istemewa. Bunga anggrek memiliki warna yang cerah, bentuk unik, dan punya waktu mekar lama. Keistimewaan bunga anggrek membuat banyak orang tertarik untuk merawat bunga anggrek. Indonesia juga punya banyak jenis-jenis bunga anggrek sendiri. Berikut ini ada beberapa jenis bunga anggrek yang sangat populer:
Baca Juga:
- Inilah Beberapa Tips Merawat Tanaman Hias Calathea
- Inilah, Tanaman Berduri yang Cantik Untuk Menghias Pagar Rumah !
- Inilah 5 Fakta Menarik Dari Bunga Mawar Yang Jarang Diketahui Banyak Orang
1. Anggrek Bulan
Anggrek bulan atau dikenal dengan Phalaenopsis amabilis memang cukup populer di kalangan pecinta anggrek. Jenis anggrek bulan menjadi kebanggaan Indonesia, dan dinobatkan sebagai puspa pesona. Anggrek bulan memiliki kelopak cenderung lebih bulat dengan perpaduan warna cantik dan mudah untuk dirawat
2. Anggrek Cattleya
Anggrek cattleya memiliki ciri khas yang menarik yaitu ukurannya yang cukup besar dibandingkan dengan jenis anggrek lainnya. Bentuk kelopak anggrek cattleya juga cukup unik dan menarik. Perawatannya juga terbilang cukup mudah dan pastinya selalu berbunga selama terkena sinar matahari yang cukup.
3. Anggrek Vanda
Jenis anggrek selanjutnya yaitu anggrek vanda atau dikenal dengan nama Singapore orchid. Salah satu keunikan dari anggrek vanda yaitu perpaduan hasil warnanya yang cantik seperti oranye atau biru.
4. Anggrek serat
Anggrek serat menjadi endemik dari Sulawesi Tenggara, jenis anggrek serat ini tak kalah indah dan menarik untuk dibahas. Sesuai dengan namanya kelopak anggrek satu ini memiliki bentuk yang panjang mirip dengan serat.
5. Anggrek Jamrud
Jenis anggrek selanjutnya yaitu anggrek jamrud atau Dendrobium Macrophyllum. Meskipun terbesar dipulau jawa, ternyata anggrek jamrud tergolong langka. Memiliki diameter sekitar 2 sampai 5 cm, ternyata bunga anggrek jamrud sangatlah unik. Berbeda dengan anggrek lainnya, bentuk bunga anggrek yang satu ini memiliki bulu di bagian luarnya.Nah, berakhir sudah pembahasan materi untuk artikel kali ini. Jangan lupa share agar semua mendapat informasi yang bermanfaat ini ya. See you later!
Posting Komentar