7 Manfaat Daun Alpukat bagi Kesehatan Tubuh, Bisa Atasi Maag!

 

Anda tentu sangat familier dengan buah alpukat. Dikenal menjadi buah dengan daging yang rasanya unik, ternyata daun dari buah tersebut menyimpan banyak manfaat yang belum banyak orang yang tahu. Manfaat daun alpukat tersebut dapat diperoleh dengan mengkonsumsi rebusannya.

Untuk membuat rebusannya, ikuti langkah-langkah berikut ini:

- Rebus 3-4 helai daun alpukat kering sekitar 20 menit.

- Pisahkan daun yang telah direbus.

- Masukan air rebusan pada sebuah wadah.

Setelah semua hal tersebut dilakukan, minumlah 1 sendok air rebusan tersebut 3 kali seminggu setiap setelah sarapan.

Baca Juga:

Manfaat Daun Alpukat untuk Kesehatan Tubuh

1. Mengobati Masalah Maag

Maag yang kambuh merupakan masalah yang kerap dihadapi oleh banyak orang dewasa.

Untungnya, sekarang anda dapat menggunakan daun alpukat dalam mengatasi maag serta meredakan gastritis.

Penelitian yang dilakukan pada Universitas Ilorin oleh Bamidale Owoyele menyebutkan jika ekstrak daun alpukat mengandung antiulserogenik yang dapat meredakan maag.

2. Mengatasi Diare dan Meredakan Sembelit

Daun alpukat mempunyai kandungan saponin yang dapat dimanfaatkan untuk mengurangi infeksi bakteri yang menyebabkan diare.

Hal tersebut telah dibuktikan oleh sebuah penelitian pada Universitas Ilorin di tahun 2013.

Selain diare, anda juga dapat mengatasi sembelit dengan mengombinasikan daun alpukat dan madu.

Keduanya dapat membantu melembutkan tinja dan melumasi usus.

3. Mengobati Asma

Selain masalah-masalah tersebut, manfaat daun alpukat dapat dirasakan oleh para penderita asma.

Kandungannya zat yang disebut pinene dapat menyembuhkan serangan asma sebab dapat memengaruhi jalan udara yang terdapat pada paru-paru.

Untuk obat asma, anda perlu membuat ramuan yang lebih spesifik.

Berikut cara membuatnya:

- Rebus beberapa helai daun alpukat dengan 2 gelas air.

- Masukan 1 sendok makan garam.

- Rebus air sampai volumenya cukup mengisi 1 gelas air.

- Saring air tersebut lalu minum sebelum tidur.

4. Mengatasi Sakit Kepala

Daun alpukat yang kaya antioksidan ternyata dapat membantu aliran oksigen di daerah kepala supaya berjalan lebih lancar.

Oleh sebab itu, daun yang satu ini dapat anda manfaatkan dalam mengatasi sakit kepala karena migrain, sinusitis, kelelahan, dan masih banyak lagi.

5. Meredakan Stres

Selain sakit kepala, antioksidan yang terkandung di dalamnya juga dapat dimanfaatkan dalam mengurangi stres.

Mengkonsumsi teh dari air rebusan daun alpukat dapat mengurangi produksi hormon kortisol yang dapat meredakan perasaan tertekan.

6. Meredakan Sakit Gigi

Sakit gigi adalah kondisi yang dapat mengurangi produktivitas sebab rasa sakit yang ditimbulkannya.

Hal tersebut dapat disebabkan oleh gigi berlubang, gusi yang radang, serta masih banyak lagi.

Teh daun alpukat untungnya bermanfaat untuk mengurangi peradangan pada gusi yang menyebabkan sakit gigi.

7. Mengobati Infeksi Saluran Kemih

Infeksi saluran kemih merupakan kondisi di mana daerah genital mengalami sensasi terbakar yang menyebabkan rasa sakit.

Apabila hal tersebut terjadi pada anda, langsung konsumsi teh yang telah dibuat sebab kandungannya dapat membantu melawan bakteri penyebab infeksi saluran kemih.

Selain itu, kandungan teh tersebut juga dapat mengembalikan kondisi kesehatan genital anda kembali seperti semula.



Posting Komentar

Post a Comment (0)

Lebih baru Lebih lama