Mengenal Lebih Dekat Cakar Ayam, Tanaman yang Kaya Manfaat!

  

Daun cakar ayam adalah tanaman yang berbentuk unik karena daunnya bercabang dan terlihat seperti cakar atau ceker ayam. Daun ini memiliki sebutan berbeda beda sepreti kipas gunung, daun paku dan beberapa sebutan lainnya. Dalam daun cakar ayam mengandung glikosida, alkaloid, saponin dan banyak kandungan lain yang bisa digunakan untuk menyembuhkan beberapa penyakit. Berikut adalah manfaat daun cakar ayam :

Baca Juga :


 

1. Menghentikan Pendarahan

Daun cakar ayam bisa dipakai untuk menghentikan pendarahan mimisan atau luka terbuka. Cara menggunakannya cukup mudah yakni melumatkan daun cakar ayam kemudian diaplikasikan pada area yang mengalami pendarahan untuk membekukan pendarahan secara cepat.


2. Menyembuhkan Demam

Daun cakar ayam digunakan sebagai obat alami penurun panas ketika demam dan dapat menyembuhkan gejala yang menyertai seperti sakit kepala. Untuk cara menggunakan daun ini diambil sari patinya atau bisa merebus daun cakar ayam yang kemudian diminum untuk menurunkan demam dengan cepat.


3. Meredakan Radang

Peradangan terjadi pada tubuh juga diatasi dengan menggunakan daun cakar ayam contohnya radang mulut atau radang tenggorokan. Tidak hanya menyembuhkan, daun ini bisa mengurangi rasa sakit yang ditimbulkan karena peradangan dan infeksi tersebut.


4. Membersihkan Darah 

Daun cakar ayam bisa dikonsumsi untuk membersihkan dan menyaring darah kotoran yang mengalir di seluruh tubuh untuk mecegah berbagai penyakit dalam dan penyakit kulit berbahaya.


5. Anti Racun

Keistimewaan dari daun cakar ayam ini bisa digunakan untuk mengeluarkan racun dalam tubuh karena memiliki kandungan untuk melawan racun dan mencegah racun yang mengendap di dalam tubuh.



Posting Komentar

Post a Comment (0)

Lebih baru Lebih lama